Most viewed Wikipedia articles on March 12 , 2023

Yandex NV adalah sebuah perusahaan multinasional Rusia yang mengkhususkan dirinya dalam produk dan layanan yang berhubungan dengan Internet, termasuk transportasi, pencarian dan layanan informasi, eCommerce, navigasi, aplikasi mobile, dan iklan online. Yandex menyediakan lebih dari 70 layanan secara total. Berkedudukan di Schiphol, Belanda, Yandex terutama melayani pelanggan di Rusia dan Persemakmuran Negara- Negara Merdeka. Pendiri perusahaan dan sebagian besar anggota tim Yandex berlokasi di Rusia. Perusahaan ini memiliki 18 kantor komersial di seluruh dunia. Ini adalah perusahaan teknologi terbesar di Rusia dan mesin pencari terbesar di internet di Rusia, dengan pangsa pasar lebih dari 52%. Halaman beranda Yandex.ru adalah situs web ke-4 paling populer di Rusia. Perusahaan ini juga memiliki pangsa pasar terbesar dari semua mesin pencari di Persemakmuran Negara-Negara Merdeka dan merupakan mesin pencari terbesar ke-5 di dunia setelah Google, Baidu, Bing, dan Yahoo!.

Views: 48.2k

Alam metasemesta, metasemesta (metamesta), alam semesta meta, jagat meta, atau metaversum adalah bagian internet dari realitas maya bersama yang dibuat semirip mungkin dengan dunia nyata dalam dunia internet tahap kedua. Alam metasemesta dalam arti yang lebih luas mungkin tidak hanya merujuk pada lingkungan virtual yang dioperasikan oleh perusahaan media sosial tetapi seluruh spektrum realitas berimbuh. Istilah ini muncul pada awal 1990-an, dan dikritik sebagai metode membangun hubungan masyarakat dengan menggunakan konsep spekulatif, "berlebihan" murni berdasarkan teknologi yang ada. Sementara dianut oleh beberapa perusahaan teknologi seperti Facebook, Microsoft dan lain-lain, kekhawatiran tentang dampak pada masyarakat modern ketika semua interaksi orang ke orang secara efektif otonom. Singkatnya, alam metasemesta adalah ruang virtual yang dapat diciptakan dan dijelajahi dengan pengguna lain tanpa bertemu di ruang yang sama.

Views: 19.4k

Jenderal TNI (Purn.) Dr. H. Moeldoko, S.I.P. adalah pengusaha, politikus, dan purnawirawan perwira tinggi TNI Angkatan Darat yang saat ini menjabat sebagai Kepala Staf Kepresidenan Indonesia sejak 17 Januari 2018 pada Kabinet Kerja Pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla. Pada 23 Oktober 2019, ia ditunjuk kembali menjadi Kepala Staf Kepresidenan pada Kabinet Indonesia Maju Pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin. Moeldoko kemudian terpilih menjadi ketua umum Partai Demokrat (PD) periode 2020-2025 versi Kongres Luar Biasa. Ia pernah menjabat sebagai Panglima TNI sejak 30 Agustus 2013 hingga 8 Juli 2015. Ia juga pernah menjabat sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat sejak 20 Mei 2013 hingga 30 Agustus 2013.

Views: 8.2k

Jepang adalah sebuah negara kepulauan di Asia Timur. Letaknya di ujung barat Samudra Pasifik, di sebelah timur Laut Jepang, dan bertetangga dengan Republik Rakyat Tiongkok, Korea Selatan, dan Rusia. Pulau-pulau paling utara berada di Laut Okhotsk, dan wilayah paling selatan berupa kelompok pulau-pulau kecil di Laut Tiongkok Timur, tepatnya di sebelah selatan Okinawa yang bertetangga dengan Taiwan.

Views: 7.7k

MasterChef Indonesia menjadi musim kesepuluh dari ajang pencarian bakat MasterChef Indonesia yang ditayangkan di stasiun televisi RCTI. Musim kompetisi ini adalah musim kompetisi MasterChef Indonesia keempat yang dilaksanakan di tengah Pandemi Covid-19 di Indonesia.

Views: 7.6k

Blackpink ditulis bergaya sebagai BLΛƆKPIИK adalah grup vokal wanita asal Korea Selatan yang dibentuk oleh YG Entertainment beranggotakan empat orang, yaitu Jennie, Jisoo, Lisa, dan Rosé.

Views: 6.6k

Suzume adalah film petualangan fantasi animasi Jepang tahun 2022 yang diproduksi oleh CoMix Wave Films dan diedarkan oleh Toho. Film ini menggambarkan seorang gadis SMA dan seorang pemuda misterius yang mencoba mencegah terjadinya rentetan bencana di penjuru Jepang. Film ini mulai digarap pada tahun 2020, ditulis dan disutradarai oleh Makoto Shinkai.

Views: 5.5k

Manchester United Football Club adalah sebuah klub sepak bola profesional Inggris yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya, yang bermain di Liga Inggris. Didirikan sebagai Newton Heath LYR Football Club pada tahun 1878, klub ini berganti nama menjadi Manchester United pada 1902 dan pindah ke Old Trafford pada tahun 1910.

Views: 5.5k

Gunung Merapi adalah gunung berapi di bagian tengah Pulau Jawa dan merupakan salah satu gunung api teraktif di Indonesia. Lereng sisi selatan berada dalam administrasi Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, dan sisanya berada dalam wilayah Provinsi Jawa Tengah, yaitu Kabupaten Magelang di sisi barat, Kabupaten Boyolali di sisi utara dan timur, serta Kabupaten Klaten di sisi tenggara. Kawasan hutan di sekitar puncaknya menjadi kawasan Taman Nasional Gunung Merapi sejak tahun 2004.

Views: 5.2k

Pengeboman Bali 2002 adalah rangkaian tiga peristiwa pengeboman yang terjadi pada malam hari tanggal 12 Oktober 2002. Dua ledakan pertama terjadi di Paddy's Pub dan Sari Club (SC) di Jalan Legian, Kuta, Bali, sedangkan ledakan terakhir terjadi di dekat kantor Konsulat Jenderal Amerika Serikat, walaupun jaraknya cukup berjauhan. Rangkaian pengeboman ini merupakan pengeboman pertama yang kemudian disusul oleh pengeboman dalam skala yang jauh lebih kecil yang juga bertempat di Bali pada tahun 2005. Tercatat 203 korban jiwa dan 209 orang luka-luka atau cedera, kebanyakan korban merupakan wisatawan asing yang sedang berkunjung ke lokasi yang merupakan tempat wisata tersebut. Peristiwa ini dianggap sebagai peristiwa terorisme terparah dalam sejarah Indonesia.

Views: 4.9k

Indonesia, disebut juga dengan Negara Kesatuan Republik Indonesia ; atau hanya Republik Indonesia (RI) adalah negara di Asia Tenggara yang dilintasi garis khatulistiwa dan berada di antara daratan benua Asia dan Oseania, serta antara Samudra Pasifik dan Samudra Hindia. Indonesia adalah negara kepulauan terbesar di dunia yang terdiri dari 17.504 pulau. Nama alternatif yang biasa dipakai adalah Nusantara. Dengan populasi mencapai 270.203.917 jiwa pada tahun 2020, Indonesia menjadi negara berpenduduk terbesar keempat di dunia dan negara berpenduduk Muslim terbesar di dunia, dengan penganut lebih dari 230 juta jiwa.

Views: 4.8k

Muhammad Ammar Akbar, yang lebih dikenal dengan nama Ammar Zoni merupakan aktor, model, penyanyi, presenter,dan pengusaha berkebangsaan Indonesia keturunan Minangkabau.

Views: 4.6k

Park Chae-young atau lebih dikenal sebagai Rosé, adalah seorang penyanyi dan anggota dari grup vokal wanita asal Korea Selatan Blackpink. Ia lahir di Selandia Baru dan dibesarkan di Melbourne, Australia.

Views: 4.4k

Pranpriya Manoban atau lebih dikenal sebagai Lisa, adalah seorang penyanyi rap dan penari asal Thailand yang berbasis di Korea Selatan. Ia merupakan anggota dari grup vokal wanita Blackpink, sebagai penari utama.

Views: 4.2k

Google Terjemahan adalah layanan penerjemahan statistik dan neural machine gratis multibahasa yang dikembangkan oleh Google, untuk menerjemahkan teks dan situs web dari satu bahasa ke bahasa lain. Ini menawarkan antarmuka situs web, aplikasi seluler untuk Android dan iOS, dan antarmuka pemrograman aplikasi yang membantu pengembang membangun ekstensi browser dan aplikasi perangkat lunak. Pada April 2020, Google Translate mendukung 109 bahasa di berbagai tingkatan dan hingga April 2016, mengklaim lebih dari 500 juta total pengguna, dengan lebih dari 100 miliar kata diterjemahkan setiap hari.

Views: 3.7k

Piala Asia U-20 AFC 2023 akan menjadi edisi ke-41 dari Piala Asia U-20 AFC, kejuaraan sepak bola remaja internasional 2 tahunan yang diorganisasi oleh Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) untuk tim nasional sepak bola pria U-19 di Asia. Edisi ini akan menjadi yang pertama dimainkan sebagai turnamen U-20, karena AFC memutuskan untuk mengubah turnamen dari U-19 menjadi U-20 mulai 2023. Selain itu, turnamen tersebut juga berganti nama dari "Kejuaraan U-19 AFC" menjadi "Piala Asia U-20 AFC". Pada 25 Januari 2021, AFC mengumumkan bahwa Uzbekistan akan mempertahankan hak tuan rumah untuk edisi 2023 setelah pembatalan Kejuaraan U-19 AFC 2020 karena pandemi COVID-19.

Views: 3.5k

Persatuan Sepak Bola Indonesia Kediri merupakan klub sepak bola Indonesia yang berbasis di Kota Kediri, Jawa Timur. Tim yang mempunyai julukan Macan Putih ini mempunyai kandang di Stadion Brawijaya. Persik Kediri mulai bermain di Divisi Utama Liga Indonesia pada tahun 2003. Klub ini didirikan pada tahun 1950.

Views: 3.2k

Manchester City Football Club adalah sebuah klub sepak bola profesional dari Inggris yang bermain di Liga Premier Inggris. Klub ini merupakan klub sekota dengan Manchester United dan bermarkas di Stadion Etihad, Manchester.

Views: 3.2k

Kim Ji-soo adalah seorang penyanyi dan anggota dari grup vokal wanita asal Korea Selatan Blackpink, sebagai vokal dan visual utama.

Views: 3.2k

Siklus ketiga Indonesia's Next Top Model ditayangkan di NET. dan Netverse mulai 5 November 2022. Keempat pemeran pembawa acara dan juri dari musim sebelumnya juga kembali hadir di musim ini.

Views: 3.1k

Facebook adalah media sosial dan layanan jejaring sosial daring Amerika yang dimiliki oleh Meta Platforms. Didirikan pada tahun 2004 oleh Mark Zuckerberg dengan sesama siswa Harvard College dan teman sekamar Eduardo Saverin, Andrew McCollum, Dustin Moskovitz, dan Chris Hughes, namanya berasal dari direktori buku wajah yang sering diberikan kepada mahasiswa Amerika. Keanggotaan awalnya terbatas pada mahasiswa Harvard, secara bertahap berkembang ke universitas Amerika Utara lainnya, dan sejak 2006, siapa pun yang berusia di atas 13 tahun. Pada tahun 2020, Facebook mengklaim 2,8 miliar pengguna aktif bulanan, dan menempati peringkat ketujuh dalam penggunaan internet global. Facebook merupakan aplikasi seluler tahun 2010-an paling banyak diunduh.

Views: 3.1k

XNXX adalah sebuah situs web berbagi video pornografi. Pada 12 Juli 2018, situs tersebut meraih peringkat situs web paling banyak dikunjungi ke-13 di dunia menurut SimilarWeb, dan paling populer ke-76 menurut Alexa. Situs tersebut diluncurkan pada 1997, menjadikannya salah satu situs web pornografi tertua. Situs tersebut bermarkas besar di Paris, Prancis, dengan server dan kantor di Montreal, Tokyo, dan Newark, New Jersey.

Views: 3.0k

Ferdy Sambo, S.H., S.I.K., M.H. adalah mantan perwira tinggi Polri. Ia terakhir kali menjabat sebagai Pati Yanma Polri dengan pangkat terakhir Inspektur Jenderal Polisi. Ia merupakan lulusan Akademi Kepolisian tahun 1994.

Views: 2.9k

Yris Jetty Dirk de Beule, lebih dikenal dengan nama Irish Bella merupakan pemeran, model, dan penyanyi berkebangsaan Indonesia keturunan Belgia.

Views: 2.8k

Chelsea Football Club adalah sebuah klub sepak bola yang bermarkas di Fulham, London. Chelsea didirikan pada tahun 1905 dan kini berkompetisi di Liga Utama Inggris.

Views: 2.7k

Piala Dunia U-20 FIFA 2023 adalah edisi ke-23 turnamen Piala Dunia U-20 FIFA. Turnamen ini akan diselenggarakan di Indonesia pada tanggal 20 Mei hingga 11 Juni 2023. Untuk kali pertama Indonesia menjadi tuan rumah event resmi FIFA dan juga merupakan Piala Dunia U-20 kedua yang diselenggarakan di Asia Tenggara setelah di Malaysia tahun 1997, serta menjadi yang pertama sejak terakhir kali negara Asia Tenggara yaitu Thailand menjadi tuan rumah Piala Dunia Futsal FIFA 2012.

Views: 2.6k

Persija singkatan dari Persatuan Sepak Bola Indonesia Jakarta adalah klub sepak bola Indonesia yang berbasis di Jakarta. Persija saat ini berlaga di Liga 1. Persija merupakan salah satu klub sepakbola paling sukses di sejarah sepakbola Indonesia dengan torehan 2 kali juara liga domestik dan 9 kali juara turnamen perserikatan hingga sejauh ini.

Views: 2.6k

Surat Perintah Sebelas Maret atau Surat Perintah 11 Maret yang disingkat menjadi Supersemar adalah surat perintah yang ditandatangani oleh Presiden Republik Indonesia Soekarno pada tanggal 11 Maret 1966. Surat ini berisi perintah yang menginstruksikan Soeharto, selaku Panglima Komando Operasi Keamanan dan Ketertiban (Pangkopkamtib) untuk mengambil segala tindakan yang dianggap perlu untuk mengatasi situasi keamanan yang buruk pada saat itu.

Views: 2.6k

Bahasa Inggris adalah bahasa Jermanik yang pertama kali dituturkan di Inggris pada Abad Pertengahan Awal dan saat ini merupakan bahasa yang paling umum digunakan di seluruh dunia. Bahasa Inggris dituturkan sebagai bahasa pertama oleh mayoritas penduduk di berbagai negara, termasuk Britania Raya, Irlandia, Amerika Serikat, Kanada, Australia, Selandia Baru, dan sejumlah negara-negara Karibia; serta menjadi bahasa resmi di hampir 60 negara berdaulat. Bahasa Inggris adalah bahasa ibu ketiga yang paling banyak dituturkan di seluruh dunia, setelah bahasa Mandarin dan bahasa Spanyol. Bahasa Inggris juga digunakan sebagai bahasa kedua dan bahasa resmi oleh Uni Eropa, Negara Persemakmuran, dan Perserikatan Bangsa-Bangsa, serta beragam organisasi lainnya.

Views: 2.5k

H. Riyanto, yang namanya diganti menjadi Tukul Riyanto, atau yang lebih dikenal dengan nama Tukul Arwana ialah seorang pelawak dan pembawa acara berkebangsaan Indonesia.

Views: 2.4k

Persatuan Sepak bola Makassar adalah sebuah tim sepak bola profesional Indonesia yang berbasis di Kota Makassar, Sulawesi Selatan. PSM Makassar didirikan pada 1915 sebagai Macassarche Voetbalbond (MVB) membuat PSM menjadi klub sepak bola tertua di Indonesia. Saat ini klub tersebut bermain di BRI Liga 1. Walaupun berbasis di Kota Makassar, saat ini PSM memainkan laga kandangnya bukan di Kota Makassar, melainkan berkandang di Stadion Gelora B. J. Habibie, Kota Parepare.

Views: 2.4k
Y

Y adalah huruf Latin modern yang ke-25. Dalam bahasa Indonesia dibaca ye. Dalam berbagai bahasa, Y memiliki nilai bunyi yang berbeda-beda. Alfabet Fonetis Internasional memakai huruf Y kecil sebagai lambang bunyi vokal bulat depan tertutup.

Views: 2.4k

Persib adalah klub sepak bola Indonesia yang berdiri pada 14 Maret 1933, berbasis di Bandung, Jawa Barat. Persib saat ini bermain di Liga 1 Indonesia. Julukan mereka adalah Maung Bandung dan Pangeran Biru.

Views: 2.3k

Harry Potter And The Prisoner Of Azkaban adalah petualangan pada tahun ketiga Harry Potter di Sekolah Sihir Hogwarts. Semua aktor dari dua film sebelumnya kembali berperan di film ini, kecuali peran Dumbledore yang diberikan kepada Michael Gambon untuk menggantikan Richard Harris yang telah meninggal dunia. Disutradari oleh Alfonso Cuarón, film ini dianggap "lebih gelap" dibandingkan dua film Harry Potter sebelumnya.

Views: 2.2k

Instagram adalah sebuah aplikasi berbagi foto dan video yang memungkinkan pengguna mengambil foto, mengambil video, menerapkan filter digital, dan membagikannya ke berbagai layanan jejaring sosial, termasuk milik Instagram sendiri. Satu fitur yang unik di Instagram adalah memotong foto menjadi bentuk persegi, sehingga terlihat seperti hasil kamera Kodak Instamatic dan polaroid. Hal ini berbeda dengan rasio aspek 4:3 atau 16:9 yang umum digunakan oleh kamera pada peranti bergerak.

Views: 2.2k

Kim Jennie lahir 16 Januari 1996 , atau lebih dikenal dengan mononim Jennie, adalah penyanyi, rapper dan aktris Korea Selatan. Lahir sebagai putri tunggal di Cheongdam-dong, Gangnam-gu, Seoul. Dia debut bersama grupnya, Blackpink, yang didirikan YG Entertainment pada Agustus 2016. Pada November 2018, Jennie debut sebagai penyanyi solo dengan singel berjudul "Solo". Singel ini sukses, dan masuk dalam jajaran Gaon Digital Chart dan Billboard World Digital Songs. Pada 2022, dia memulai akting pertamanya dalam seri The Idol, dengan nama panggung Jennie Ruby Jane.

Views: 2.2k

Carles Puigdemont i Casamajó adalah tokoh politik Spanyol yang berasal dari etnis Catalan yang kini menjabat sebagai Presiden dari wilayah komunitas Catalunya. Sejak deklarasi kemerdekaan Catalunya pada 27 Oktober 2017, statusnya diperselisihkan. Menurut pemerintah Republik Catalunya, ia adalah presiden dan kepala negara, tetapi menurut Spanyol yang tidak mengakui kemerdekaan Catalunya, statusnya diberhentikan pemerintah pusat sejak 28 Oktober.

Views: 2.1k

Liga Champions UEFA adalah sebuah kompetisi sepak bola antarklub paling bergengsi di Eropa yang diselenggarakan setiap tahun oleh Uni Sepak Bola Eropa dan diikuti oleh klub divisi tertinggi Eropa. Kompetisi ini merupakan salah satu turnamen paling bergengsi di dunia dan kompetisi antarklub paling bergengsi di sepak bola Eropa, yang hanya diikuti oleh juara liga nasional dari setiap asosiasi nasional anggota UEFA. Final Liga Champions UEFA adalah acara yang paling banyak ditonton di seluruh dunia setiap tahunnya. Final musim 2012–13 merupakan yang paling banyak ditonton, dengan jumlah mencapai 360 juta penonton televisi. Sejak tahun 2015, Final Liga Champions UEFA digelar pada hari Sabtu minggu pertama bulan Juni pada tahun ganjil dan Sabtu minggu terakhir bulan Mei pada tahun genap.

Views: 2.1k

Dr. (H.C.) Ir. H. Soekarno1 adalah Presiden pertama Republik Indonesia yang menjabat pada periode 1945–1967. Ia adalah seorang tokoh perjuangan yang memainkan peranan penting dalam memerdekakan bangsa Indonesia dari penjajahan Belanda. Ia adalah Proklamator Kemerdekaan Indonesia yang terjadi pada tanggal 17 Agustus 1945. Soekarno adalah yang pertama kali mencetuskan konsep mengenai Pancasila sebagai dasar negara Indonesia dan ia sendiri yang menamainya.

Views: 2.0k

Kleopatra VII Filopator adalah penguasa aktif terakhir Kerajaan Wangsa Ptolemaios di tanah Mesir. Kleopatra juga seorang diplomat, laksamana, administrator, poliglot, dan pujangga ilmu pengobatan. Selaku putri wangsa Ptolemaios, Kleopatra adalah keturunan dari pendiri wangsanya, Ptolemaios I Soter, salah seorang mantan senapati Yunani Makedonia sekaligus pengiring Aleksander Agung. Sepeninggal Kleopatra, Mesir dijadikan salah satu provinsi Kekaisaran Romawi. Perubahan status Mesir ini menandai akhir dari Zaman Helenistik yang bermula pada masa pemerintahan Aleksander Agung. Bahasa ibunya adalah bahasa Yunani Koine, dan ia adalah penguasa pertama dari wangsa Ptolemaios yang mempelajari bahasa Mesir.

Views: 2.0k

Freddy Budiman adalah seorang pengedar narkoba yang akhirnya tertangkap dan dijatuhi hukuman mati. Ia adik dari Eko Subagyo, yang juga tertangkap mengedarkan sabu. Freddy Budiman juga menjadi terkenal akibat perlakuan istimewa dengan mendapat ruangan untuk berhubungan seksual, berdasarkan pengakuan kekasihnya sebelum ia dieksekusi. Ia juga dengan mudah mengembangkan jaringan pengedar dan meracik narkoba sendiri di dalam lapas.

Views: 2.0k

Cristiano Ronaldo dos Santos Aveiro adalah seorang pemain sepak bola profesional asal Portugal yang bermain sebagai penyerang untuk klub Liga Utama Inggris, Manchester United dan juga kapten untuk tim nasional Portugal. Sering dianggap sebagai pemain terbaik di dunia dan secara luas dianggap sebagai salah satu pemain terhebat sepanjang masa, Ronaldo memenangkan lima penghargaan Ballon d'Or dan empat Sepatu Emas Eropa. Ia sejauh ini memenangkan 32 trofi sepanjang kariernya, termasuk tujuh gelar liga, lima Liga Champions UEFA, satu Kejuaraan Eropa UEFA dan satu Liga Negara UEFA. Ronaldo memegang rekor gol (134) dan umpan gol (42) terbanyak di Liga Champions, gol terbanyak di Kejuaraan Eropa UEFA (14), dan gol internasional terbanyak oleh pemain pria (111). Ia adalah salah satu dari sedikit pemain yang tercatat telah membuat lebih dari 1.100 penampilan di sepanjang karier profesionalnya, dan mencetak lebih dari 780 gol resmi baik untuk klub dan negara.

Views: 1.8k

Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un adalah potongan dari ayat Al-Qur'an, dari Surah Al-Baqarah, ayat 156. Isi penuh ayat tersebut adalah:

ٱلَّذِينَ إِذَ أَصَابَتْهُم مُّصِيبَةٌۭ قَالُوا۟ إِنَّا لِلَّٰهِ وَإِنَّ إِلَيْهِ رَاجِعُونَ
Views: 1.8k

Ryan Rodney Reynolds adalah aktor asal Kanada-Amerika Serikat, ia juga produser film dan salah satu pemilik klub sepak bola asosiasi Welsh, Wrexham A.F.C. Sepanjang karirnya selama 30 tahun di film dan televisi, ia telah menerima banyak penghargaan, termasuk satu Critics' Choice Movie Award, tiga People's Choice Awards, satu nominasi Grammy dan Golden Globe, dan memiliki bintang di Hollywood Walk of Fame. Dia merupakan salah satu aktor film terlaris sepanjang masa, dengan box-office di seluruh dunia lebih dari $5 miliar.

Views: 1.8k

Joshua Jung Myung Seok adalah seorang asal Korea Selatan... Ia merancang dan membangun Wolmyeongdong Natural Temple dan menjadi Presiden Misi Injili Kristen.). Ia juga dikenal dengan sebutan Joshua Jung, Joshua Lee dan Pastor Joshua. Ia lahir dan dibesarkan di Wolmyeongdong-gil, Kabupaten Geumsan, Provinsi Chungcheong Selatan, Korea Selatan..

Views: 1.8k

Liga Utama Inggris atau Liga Premier Inggris adalah liga tertinggi dalam sistem liga sepak bola di Inggris. Kompetisi ini diikuti oleh 20 klub, liga ini menerapkan sistem promosi dan degradasi dengan English Football League (EFL).

Views: 1.7k

Irjen. Pol. Teddy Minahasa Putra, S.H., S.I.K. adalah seorang perwira tinggi Polri yang sejak 25 Agustus 2021 menjabat sebagai Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Barat. Ia juga merupakan Ketua Umum Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) periode 2021-2026.

Views: 1.7k

Khvicha Kvaratskhelia, dikenal juga sebagai Kvara, adalah seorang pemain sepak bola profesional asal Georgia yang bermain sebagai gelandang sayap untuk klub Serie A Napoli dan tim nasional Georgia.

Views: 1.6k

Lionel Andrés Messi juga dikenal sebagai Leo Messi, adalah seorang pemain sepak bola profesional asal Argentina yang bermain sebagai penyerang untuk klub Ligue 1 Paris Saint-Germain dan merupakan kapten tim nasional Argentina. Sering dianggap sebagai pemain terbaik di dunia dan sering dianggap sebagai pemain terhebat sepanjang masa, Messi telah memenangkan tujuh penghargaan Ballon d'Or, enam Sepatu Emas Eropa, dan pada tahun 2020 dinobatkan sebagai Ballon d'Or Dream Team. Ia menghabiskan seluruh karier profesionalnya bersama Barcelona, di mana ia memenangkan 34 piala, termasuk sepuluh gelar La Liga, tujuh gelar Copa del Rey dan empat Liga Champions UEFA. Seorang pencetak gol yang produktif dan playmaker kreatif, Messi memegang rekor sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang masa di La Liga, gol terbanyak di La Liga dan Eropa dalam satu musim, trigol terbanyak di La Liga (36) dan Liga Champions UEFA (8), serta umpan gol terbanyak di La Liga (192), umpan gol terbanyak La Liga dan Eropa selama satu musim (21) dan umpan gol terbanyak di Copa América (17). Ia telah mencetak lebih dari 750 gol selama karier seniornya untuk klub dan negara, dan gol terbanyak yang pernah dibuat oleh seorang pemain yang bermain hanya untuk satu klub.

Views: 1.6k

Pancasila adalah pilar ideologis negara Indonesia. Nama ini terdiri dari dua kata dari Sanskerta: पञ्च "pañca" berarti lima dan शीला "śīla" berarti prinsip atau asas. Pancasila merupakan rumusan dan pedoman kehidupan berbangsa dan bernegara bagi seluruh rakyat Indonesia.

Views: 1.6k

Jenderal Besar TNI (Purn.) H. M. Soeharto, adalah Presiden kedua Indonesia yang menjabat dari tahun 1967 sampai 1998, menggantikan Soekarno. Di dunia internasional, terutama di Dunia Barat, Soeharto sering dirujuk dengan sebutan populer "The Smiling General" karena raut mukanya yang senantiasa tersenyum dan menunjukkan keramahan. Meski begitu, dengan berbagai kontroversi yang terjadi, ia sering juga disebut sebagai otoriter bagi yang berseberangan dengannya.

Views: 1.6k

Jennie dapat merujuk pada:

  • Jennie (penyanyi), penyanyi anggota grup musik Korea Selatan, Blackpink
  • Jennie, nama kecil perempuan, varian pengejaan dari Jenny
  • Jennie (musikal), produksi Broadway tahun 1963
  • Jennie (novel), cerita seru fiksi ilmiah tahun 1994 oleh Douglas Preston
  • Jennie (film), film drama Amerika tahun 1940
  • Jennie, Georgia, komunitas di Amerika Serikat
Views: 1.5k

YouTube adalah sebuah situs web berbagi video yang dibuat oleh tiga mantan karyawan PayPal pada Februari 2005. Situs web ini memungkinkan pengguna mengunggah, menonton, dan berbagi video. Perusahaan ini berkantor pusat di San Bruno, California, dan memakai teknologi Adobe Flash Video dan HTML5 untuk menampilkan berbagai macam konten video buatan pengguna/kreator, termasuk klip film, klip TV, dan video musik. Selain itu, konten amatir seperti blog video, video orisinal pendek, dan video pendidikan juga ada dalam situs ini.

Views: 1.5k

Dewa 19 adalah sebuah grup musik rock yang dibentuk pada tahun 26 Agustus 1987 di Surabaya, Indonesia. Grup ini telah beberapa kali mengalami pergantian personel dan formasi terakhirnya sebelum dibubarkan pada tahun 2011 adalah Ahmad Dhani (keyboard), Andra Junaidi (gitar), Once Mekel, Yuke Sampurna (bass) dan Agung Yudha (drum). Setelah merajai panggung-panggung festival di akhir era 1980-an, Dewa 19 kemudian hijrah ke Jakarta dan merilis album pertamanya pada tahun 1992 di bawah label Team Records.

Views: 1.5k

Newcastle United Football Club adalah klub sepak bola profesional Inggris, yang berbasis di Newcastle upon Tyne, yang bermain di Liga Utama Inggris – divisi teratas sepak bola Inggris. Klub ini didirikan pada tahun 1892 melalui penggabungan Newcastle East End dan Newcastle West End. Mereka memainkan pertandingan kandang mereka di Stadion St James' Park di pusat kota Newcastle. Mengikuti persyaratan Taylor Report bahwa semua klub Liga Utama harus memiliki stadion all-seater, kemudian stadion tersebut dikembangkan pada pertengahan 1990-an dan saat ini memiliki kapasitas 52.305.

Views: 1.5k

The Glory adalah seri televisi streaming Korea Selatan yang akan datang yang ditulis oleh Kim Eun-sook dan disutradarai oleh Ahn Gil-ho. Song Hye-kyo, Lee Do-hyun, Lim Ji-yeon, Yeom Hye-ran, Park Sung-hoon, dan Jung Sung-il melengkapi daftar pemeran. Seri ini dijadwalkan akan dirilis di Netflix pada tahun 2023.

Views: 1.5k

MasterChef Indonesia adalah acara televisi pencarian bakat memasak yang diadopsi dari acara MasterChef Inggris yang tayang di stasiun televisi RCTI. Acara ini pertama kali dimulai pada 1 Mei 2011 dan pada tahun 2022 acara ini telah berjalan selama sepuluh musim.

Views: 1.5k

Ir. H. Joko Widodo DK, atau yang lebih akrab disapa Jokowi, adalah Presiden Indonesia yang mulai menjabat sejak 20 Oktober 2014. Terpilih dalam Pemilu Presiden 2014, Jokowi menjadi Presiden Indonesia pertama sepanjang sejarah yang bukan berasal dari latar belakang elite politik atau militer Indonesia. Ia terpilih bersama Wakil Presiden Muhammad Jusuf Kalla dan kembali terpilih bersama Wakil Presiden Ma'ruf Amin dalam Pemilu Presiden 2019. Jokowi pernah menjabat Gubernur DKI Jakarta sejak 15 Oktober 2012 hingga 16 Oktober 2014 didampingi Basuki Tjahaja Purnama sebagai wakil gubernur. Sebelumnya, ia adalah Wali Kota Surakarta (Solo), sejak 28 Juli 2005 hingga 1 Oktober 2012 didampingi F.X. Hadi Rudyatmo sebagai wakil wali kota. Dua tahun menjalani periode keduanya menjadi Wali Kota Solo, Jokowi ditunjuk oleh partainya, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), untuk bertarung dalam pemilihan Gubernur DKI Jakarta berpasangan dengan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

Views: 1.5k

Mixue Ice Cream & Tea adalah sebuah perusahaan waralaba yang menjual es krim sajian lembut dan minuman teh asal Zhengzhou, Henan, Tiongkok dan didirikan pada bulan Juni 1997. Hingga 2023, sedikitnya 21.581 gerai Mixue telah beroperasi di Tiongkok dan sedikitnya 12 negara lainnya di Asia-Pasifik. Perusahaan ini sepenuhnya dimiliki oleh Zhang Bersaudara.

Views: 1.5k

Umar Patek alias Umar Arab alias Pak Patek alias Anis alias Umar alias Hisyam alias Umar Kecil alias Abu Syekh alias Allawy alias Ja'far alias Zacky, Lahir dengan nama Hisyam, umar patek adalah keturunan Arab-Indonesia, ayahnya bernama Ali Zain dan Ibunya bernama Fatimah. Di Pemalang Umar bertempat tinggal di daerah yang dikenal dengan sebutan Kampung Arab yaitu di jalan Semeru No 20 Kelurahan Mulyoharjo Kecamatan Pemalang, Pemalang. Dia merupakan lulusan SMA Muhammadiyah 1 Pemalang, yang lulus di Tahun 1986, Umar juga dikenal cukup berprestasi saat SMA.

Views: 1.4k

Provinsi Jawa Tengah, Indonesia terdiri atas 29 kabupaten dan 6 kota. Ibu kotanya adalah Semarang.

Views: 1.4k

Stadion Utama Gelora Bung Karno adalah sebuah stadion di Jakarta, Indonesia yang merupakan bagian dari kompleks olahraga Gelanggang Olahraga Bung Karno. Stadion ini umumnya digunakan sebagai arena pertandingan sepak bola tingkat internasional. Stadion ini dinamai untuk menghormati Soekarno, Presiden Republik Indonesia pertama, yang juga merupakan tokoh yang mencetuskan gagasan pembangunan kompleks olahraga ini. Dalam rangka de-Soekarnoisasi, pada masa Orde Baru, nama stadion ini diubah menjadi Stadion Utama Senayan melalui Keputusan Presiden No. 4/1984. Setelah bergulirnya gelombang reformasi pada 1998, nama Stadion ini dikembalikan kepada namanya semula melalui Surat Keputusan Presiden No. 7/2001.

Views: 1.4k

Amerika Serikat, disingkat dengan AS, atau secara umum dikenal dengan Amerika saja, adalah sebuah negara republik konstitusional federal yang terdiri dari lima puluh negara bagian dan sebuah distrik federal. Negara ini terletak di bagian tengah Amerika Utara, yang menjadi lokasi dari empat puluh delapan negara bagian yang saling bersebelahan, beserta distrik ibu kota Washington, D.C.. Amerika Serikat diapit oleh Samudra Pasifik dan Atlantik di sebelah barat dan timur, berbatasan dengan Kanada di sebelah utara, dan Meksiko di sebelah selatan. Dua negara bagian lainnya, yaitu Alaska dan Hawaii, terletak terpisah dari dataran utama Amerika Serikat. Negara bagian Alaska terletak di sebelah ujung barat laut Amerika Utara, berbatasan dengan Kanada di sebelah timur dan Rusia di sebelah barat, yang dipisahkan oleh Selat Bering. Sedangkan negara bagian Hawaii adalah sebuah kepulauan yang berlokasi di Samudra Pasifik. Amerika Serikat juga memiliki beberapa teritori di Pasifik dan Karibia. Dengan luas wilayah 3,79 juta mil persegi dan jumlah penduduk sebanyak 315 juta jiwa, Amerika Serikat merupakan negara terluas ketiga atau keempat di dunia, dan terbesar ketiga menurut jumlah penduduk. Amerika Serikat adalah salah satu negara multietnik dan multikultural di dunia. Hal tersebut muncul akibat adanya imigrasi besar-besaran dari berbagai penjuru dunia. Iklim dan geografi Amerika Serikat juga sangat beragam dan negara ini menjadi tempat tinggal bagi beragam spesies.

Views: 1.4k

Proklamasi Kemerdekaan Indonesia dilaksanakan pada hari Jumat, 17 Agustus 1945 tahun Masehi, atau tanggal 17 Agustus 2605 menurut tahun Jepang, yang dibacakan oleh Soekarno dengan didampingi oleh Mohammad Hatta di sebuah rumah hibah dari Faradj Martak di Jalan Pegangsaan Timur No. 56, Jakarta Pusat. Proklamasi tersebut menandai dimulainya perlawanan diplomatik dan bersenjata dari Revolusi Nasional Indonesia, yang berperang melawan pasukan Belanda dan warga sipil pro-Belanda, hingga Belanda secara resmi mengakui kemerdekaan Indonesia pada tahun 1949.

Views: 1.4k

Borneo FC Samarinda adalah klub sepak bola Indonesia yang berbasis di Kota Samarinda, Kalimantan Timur. Pada awal berdirinya klub ini bermain di Divisi Utama Liga Indonesia 2014 setelah mengakuisisi klub Perseba Super Bangkalan pada 19 Maret 2014, menggantikan Persisam Samarinda sebagai klub asal Samarinda yang berkompetisi di kasta teratas di Indonesia. Pada 2015, mereka berlaga di Indonesia Super League berstatus sebagai klub promosi setelah berhasil keluar sebagai juara Divisi Utama Liga Indonesia 2014 setelah mengalahkan Persiwa Wamena di partai final.

Views: 1.4k

Letnan Jenderal TNI (Purn.) H. Prabowo Subianto Djojohadikusumo adalah seorang politisi, pengusaha, dan perwira tinggi militer Indonesia. Ia menempuh pendidikan dan jenjang karier militer selama 28 tahun sebelum berkecimpung dalam dunia bisnis dan politik. Pada tanggal 23 Oktober 2019, Prabowo dilantik menjadi Menteri Pertahanan ke-26 Republik Indonesia dalam Kabinet Indonesia Maju untuk periode 2019 hingga 2024.

Views: 1.3k

Ni Luh Ketut Mahalini Ayu Raharja, yang dikenal secara profesional sebagai Mahalini Raharja atau Mahalini adalah penyanyi pop dan aktris Indonesia.

Views: 1.3k

Segitiga Bermuda adalah sebuah wilayah di bagian barat Samudra Atlantik Utara. Bentuk wilayahnya didefinsikan sebagai segitiga dengan titik ujung di bagian utara adalah Bermuda, Puerto Riko sebagai titik di sebelah selatan, dan Miami sebagai titik di sebelah barat.

Views: 1.3k

La Ode Raimudin, S.Hum. atau yang dikenal dengan nama Raim Laode adalah seorang pelawak tunggal, aktor dan penyanyi berkebangsaan Indonesia.

Views: 1.3k

Your Name. adalah sebuah film anime Jepang produksi tahun 2016 bergenre fantasi yang ditulis dan disutradarai oleh Makoto Shinkai dan diproduksi oleh CoMix Wave Films. Perancangan tokoh film ini dikerjakan oleh Masayoshi Tanaka, dan penciptaan musik dibuat oleh band rock asal Jepang Radwimps. Film ini dibuat berdasarkan novel karya Makoto Shinkai berjudul sama yang dirilis sebulan sebelum pemutaran perdananya tentang seorang siswi di pedesaan Jepang dan seorang siswa di Tokyo yang saling bertukar tubuh. Film ini dibintangi oleh Ryunosuke Kamiki, Mone Kamishiraishi, Masami Nagasawa dan Etsuko Ichihara.

Views: 1.3k

Assalamualaikum merupakan salam dalam Bahasa Arab, dan digunakan oleh kultur Muslim. Frasa lengkapnya adalah ʾas-salāmu ʿalaykum wa-raḥmatu -llāhi wa-barakātuhū. Salam ini adalah Sunnah Nabi Muhammad SAW, yang dapat merekatkan Ukhuwah Islamiyah umat Muslim di seluruh dunia. Untuk yang mengucapkan salam, hukumnya adalah Sunnah. Sedangkan bagi yang mendengarnya, wajib untuk menjawabnya dengan Wa'alaikumussalam.

Views: 1.3k

Prof. Dr. Ir. H. Bacharuddin Jusuf Habibie, FREng adalah Presiden Republik Indonesia yang ketiga. Sebelumnya, B.J. Habibie menjabat sebagai Wakil Presiden Republik Indonesia ke-7, menggantikan Try Sutrisno. B. J. Habibie menggantikan Soeharto yang mengundurkan diri dari jabatan presiden pada tanggal 21 Mei 1998. Sebelum memasuki dunia politik, Habibie dikenal luas sebagai seorang profesor dan ilmuwan dalam teknologi aviasi internasional dan satu-satunya presiden Indonesia berlatarbelakang teknokrat.

Views: 1.3k


Song Hye-kyo adalah aktris dan model asal Korea Selatan. Ia memperoleh kesuksesannya melalui serial televisi Autumn in My Heart (2000), All In (2003), Full House (2004), That Winter, The Wind Blows (2013), dan drama sukses Descendants of the Sun (2016). Ia juga membintangi film Hwang Jin Yi (2007), The Grandmaster (2013), My Brilliant Life (2014) dan The Queens (2015).

Views: 1.3k

Shinta Bachir merupakan seorang aktris, model, dan penyanyi berkebangsaan Indonesia.

Views: 1.3k

Ayunda Faza Maudya, B.A., M.A., M.B.A. atau yang lebih dikenal dengan Maudy Ayunda adalah seorang aktris, model, aktivis, penulis dan penyanyi berkebangsaan Indonesia.

Views: 1.3k

Waktu Maghrib adalah film horor remaja Indonesia tahun 2023 yang disutradarai oleh Sidharta Tata. Film produksi Rapi Films dan Sky Media yang ditayangkan di bioskop Indonesia pada 9 Februari 2023 ini dibintangi oleh Ali Fikry, Bima Sena, Nafiza Fatia Rani, dan Aulia Sarah.

Views: 1.3k

One Piece adalah sebuah seri manga Jepang yang ditulis dan diilustrasikan oleh Eiichiro Oda. Manga ini telah dimuat di majalah Weekly Shōnen Jump milik Shueisha sejak tanggal 22 Juli 1997, dan telah dibundel menjadi 91 volume tankōbon. Ceritanya mengisahkan petualangan Monkey D. Luffy, seorang anak laki-laki yang memiliki kemampuan tubuh elastis seperti karet setelah memakan Buah Iblis secara tidak disengaja. Dengan kru bajak lautnya, yang dinamakan Bajak Laut Topi Jerami, Luffy menjelajahi Grand Line untuk mencari harta karun terbesar di dunia yang dikenal sebagai "One Piece" dalam rangka untuk menjadi Raja Bajak Laut yang berikutnya.

Views: 1.3k

Federasi Rusia, umumnya disebut Rusia atau Rusia, adalah sebuah negara yang berdaulat dengan wilayah paling luas di dunia yang membentang dengan luas disebelah timur Eropa dan utara Asia. Dengan wilayah seluas 17.125.200 km², Rusia adalah negara terluas di dunia. Wilayahnya mencakup seperdelapan luas daratan bumi, penduduknya menduduki peringkat kesembilan terbanyak di dunia dengan jumlah sekitar 146 juta jiwa. Wilayahnya membentang sepanjang Asia Utara dan sebagian Eropa timur, Rusia memiliki 11 zona waktu dan wilayahnya terdiri dari berbagai tipe lingkungan dan tanah. Dari barat laut sampai ke tenggara, Rusia berbatasan dengan Norwegia, Finlandia, Estonia, Latvia, Lituania dan Polandia, Belarusia, Ukraina, Georgia, Azerbaijan, Kazakhstan, Tiongkok, Mongolia, dan Korea Utara. Negara ini berbatasan laut dengan Jepang di Laut Okhotsk dan negara bagian Alaska, Amerika Serikat di Selat Bering.

Views: 1.3k

Amanda Gabriella Manopo Lugue, atau lebih dikenal dengan Amanda Manopo adalah seorang aktris, penyanyi, model dan pengusaha berkebangsaan Indonesia.

Views: 1.3k

Pada 20 Februari 2023, seorang pemuda bermana Cristalino David Ozora Latumahina dianiaya oleh pria bernama Mario Dandy Satriyo bersama rekannya, Shane Lukas Rotua Pangondianpada di Perumahan Green Permata Residences, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, Indonesia. Mario Dandy sebagai pelaku utama ditahan oleh pihak Kepolisian Resor Metro Jakarta Selatan dan disangkakan pasal penganiayaan anak di bawah umur.

Views: 1.2k

Jakarta LavAni Allo Bank atau Bogor LavAni adalah tim bola voli putra yang bermarkas di GOR LavAni, Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Indonesia. Tim ini didirikan dengan nama Bogor LavAni oleh mantan Presiden Indonesia ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono. Tim ini berkompetisi di Proliga yang merupakan kasta tertinggi dalam kompetisi bola voli di Indonesia. Tim ini menjalani musim perdana kompetisi pada tahun 2022 dan meraih gelar juara Proliga untuk pertama kalinya setelah mengalahkan Surabaya Bhayangkara Samator di babak final. Tim ini juga berhasil promosi menuju Livoli Divisi Utama pada musim pertamanya di Livoli Divisi I pada tahun 2022.

Views: 1.2k

Lim Dong-hyun, atau lebih dikenal dengan nama panggungnya Lee Do-hyun (Korea:이도현), adalah seorang aktor asal Korea Selatan. Ia paling dikenal untuk perannya dalam Hotel del Luna (2019), 18 Again (2020), Sweet Home (2020), dan Youth of May (2021).

Views: 1.2k

Degan Septoadji Suprijadi atau lebih dikenal sebagai Chef Degan Septoadji adalah seorang jurutama masak profesional yang terkenal sejak menjadi juri MasterChef Indonesia musim kedua. Ia ditunjuk menjadi juri pada tahun 2012 untuk menggantikan Chef Vindex Tengker.

Views: 1.2k

Società Sportiva Calcio Napoli, adalah sebuah klub sepak bola Italia yang bermarkas di kota Napoli, Campania. Klub ini memainkan pertandingan kandangnya di Stadion Diego Armando Maradona yang berkapasitas 54.726 penonton. Seragam mereka berwarna biru langit, sehingga mereka dijuluki Azzurri (Biru).

Views: 1.2k

Jenderal TNI Muhammad Andika Perkasa, S.E., M.A., M.Sc., M.Phil, Ph.D. adalah seorang perwira tinggi TNI Angkatan Darat yang menjabat sebagai Panglima Tentara Nasional Indonesia sejak tanggal 17 November 2021, menggantikan Marsekal TNI (Purn.) Hadi Tjahjanto Andika merupakan lulusan Akademi Militer tahun 1987. Sebelumnya, dia menjabat sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat. Pada saat dilantik, ia adalah Panglima TNI tertua sepanjang sejarah.

Views: 1.2k

Orde Baru adalah sebutan bagi masa pemerintahan Presiden Jenderal Soeharto di Indonesia. Orde Baru menggantikan Orde Lama yang merujuk kepada era pemerintahan Soekarno. Lahirnya Orde Baru diawali dengan dikeluarkannya Surat Perintah 11 Maret 1966. Orde Baru berlangsung dari tahun 1966 hingga 1998. Dalam jangka waktu tersebut, ekonomi Indonesia berkembang pesat meskipun hal ini terjadi bersamaan dengan praktik korupsi yang merajalela dan pengekangan kebebasan berpendapat.

Views: 1.2k

Sri Mulyani Indrawati, S.E., M.Sc., Ph.D adalah Menteri Keuangan Republik Indonesia saat ini.

Views: 1.2k

Mayor Jenderal TNI Mohamad Hasan, S.H. adalah seorang perwira tinggi TNI-AD yang sejak 8 Maret 2023 mengemban amanat sebagai Panglima Kodam Jaya.

Views: 1.2k

Panglima Tentara Nasional Indonesia atau biasa disebut Panglima TNI adalah pejabat yang menjadi pucuk pimpinan dari Tentara Nasional Indonesia. Sebagai pucuk pimpinan, panglima adalah seseorang yang mempunyai wewenang komando operasional militer untuk menggerakkan pasukan atau alat negara.

Views: 1.2k
P

P adalah huruf Latin modern yang ke-16. Dalam bahasa Indonesia disebut pe.

Views: 1.2k

Pertempuran Surabaya merupakan pertempuran tentara dan milisi proklamasi kemerdekaan Indonesia, tentara Britania Raya, dan India Britania. Puncaknya terjadi pada tanggal 10 November 1945. Pertempuran ini adalah perang pertama pasukan Indonesia dengan pasukan asing setelah Proklamasi Kemerdekaan Indonesia dan satu pertempuran terbesar dan terberat dalam sejarah Revolusi Nasional Indonesia yang menjadi simbol nasional atas perlawanan Indonesia terhadap kolonialisme. Usai pertempuran ini, dukungan rakyat Indonesia dan dunia internasional terhadap perjuangan kemerdekaan Indonesia semakin kuat. 10 November diperingati setiap tahun sebagai Hari Pahlawan di Indonesia.

Views: 1.2k

Prof. Dr. (H.C.) Hj. Diah Permata Megawati Setiawati Soekarnoputri adalah Presiden Indonesia yang kelima yang menjabat sejak 23 Juli 2001 sampai 20 Oktober 2004. Ia merupakan presiden wanita Indonesia pertama dan putri dari presiden Indonesia pertama, Soekarno, yang kemudian mengikuti jejak ayahnya menjadi Presiden Indonesia. Pada 20 September 2004, ia kalah suara dari Susilo Bambang Yudhoyono dalam Pemilu Presiden 2004 putaran yang kedua.

Views: 1.2k

H. Anies Rasyid Baswedan, S.E., M.P.P., Ph.D. adalah Gubernur Daerah Khusus Ibukota Jakarta yang menjabat sejak 16 Oktober 2017, menggantikan posisi Djarot Saiful Hidayat. Ia dikenal sebagai pencetus Indonesia Mengajar, sebuah gerakan bagi generasi muda untuk direkrut sebagai pengajar muda di Sekolah Dasar dan masyarakat selama satu tahun. Anies merupakan cucu dari Abdurrahman Baswedan.

Views: 1.1k

Belok Kanan Jalan Terus adalah sinetron miniseri Indonesia produksi SinemArt yang ditayangkan perdana 12 Maret 2023 pukul 19.00 WIB di Indosiar. Sinetron ini disutradarai oleh Agus Elias dan dibintangi oleh Cut Meyriska, Roger Danuarta dan Adipura.

Views: 1.1k

PT Nusantara Sejahtera Raya beroperasi sebagai Cineplex 21 Group adalah sebuah jaringan bioskop di Indonesia, dan pelopor jaringan cineplex di Indonesia. Jaringan bioskop ini tersebar di beberapa kota besar di seluruh Indonesia dan sebagian besar di antaranya terletak di dalam pusat perbelanjaan, dengan film-film Hollywood dan Indonesia sebagai menu utama, dan didukung oleh teknologi tata suara Dolby Digital, THX dan yang terbaru Dolby Atmos. Cineplex 21 Group memulai kiprahnya di industri hiburan sejak tanggal 21 Agustus 1987, hingga Juni 2015, Cineplex 21 Group memiliki total 1195 layar yang tersebar di 52 kota di 221 lokasi di seluruh Indonesia. Group ini didirikan oleh Sudwikatmono bekerjasama dengan Benny Suherman dan Harris Lesmana.

Views: 1.1k

Tottenham Hotspur Football Club, adalah klub sepak bola yang berasal dari Tottenham, sebuah daerah yang berada di wilayah utara London. Mereka juga dikenal sebagai Spurs, The Spurs dan Tottenham, sementara penggemar mereka memberi mereka nama the Lilywhites karena seragam tradisional mereka yang berwarna putih.

Views: 1.1k

Jakarta, atau secara resmi bernama Daerah Khusus Ibukota Jakarta adalah ibu kota negara dan kota terbesar di Indonesia. Jakarta merupakan satu-satunya kota di Indonesia yang memiliki status setingkat provinsi. Jakarta terletak di pesisir bagian barat laut Pulau Jawa. Dahulu pernah dikenal dengan beberapa nama di antaranya Sunda Kelapa, Jayakarta, dan Batavia. Di dunia internasional Jakarta juga mempunyai julukan J-Town, atau lebih populer lagi The Big Durian karena dianggap kota yang sebanding New York City di Indonesia.

Views: 1.1k

Jenderal TNI (HOR) (Purn.) Prof. Dr. Dr. (HC). H. Susilo Bambang Yudhoyono, M.A., adalah Presiden Indonesia keenam yang menjabat sejak 20 Oktober 2004 hingga 20 Oktober 2014. Ia adalah Presiden pertama di Indonesia yang dipilih melalui jalur pemilihan umum. Ia, bersama Wakil Presiden Muhammad Jusuf Kalla, terpilih dalam Pemilu Presiden 2004. Ia berhasil melanjutkan pemerintahannya untuk periode kedua dengan kembali memenangkan Pemilu Presiden 2009, kali ini bersama Wakil Presiden Boediono. Sejak era reformasi dimulai, Susilo Bambang Yudhoyono merupakan Presiden Indonesia pertama yang menyelesaikan masa kepresidenan selama 5 tahun dan berhasil terpilih kembali untuk periode kedua.

Views: 1.1k

Malaysia adalah sebuah negara federal yang terdiri dari tiga belas negeri dan tiga wilayah federal di Asia Tenggara dengan luas 330.803 km persegi. Ibu kotanya adalah Kuala Lumpur, sedangkan Putrajaya menjadi pusat pemerintahan federal. Jumlah penduduk negara ini mencapai 32.730.000 jiwa pada tahun 2020. Negara ini dipisahkan ke dalam dua kawasan — Malaysia Barat dan Malaysia Timur — oleh Kepulauan Natuna, wilayah Indonesia di Laut Tiongkok Selatan. Malaysia berbatasan dengan Thailand, Indonesia, Singapura, Brunei, dan Filipina. Negara ini terletak di dekat khatulistiwa dan beriklim tropika. Kepala negara Malaysia adalah seorang Raja atau seorang Sultan yang dipilih secara bergiliran setiap 5 tahun sekali dari antara raja negara-negara bagian yang diperintah. Raja Malaysia biasanya memakai gelar Sri Paduka Baginda Yang di-Pertuan Agong dan pemerintahannya dikepalai oleh seorang Perdana Menteri. Model pemerintahan Malaysia mirip dengan sistem parlementer Westminster.

Views: 1.1k

Sejarah tentang kedatangan dan penyebaran agama Islam di Nusantara bersumber dari catatan para pengelana yang telah mengunjungi wilayah nusantara pada abad ke-8 Masehi. Pendapat ini didasarkan atas pernyataan pengelana China

Views: 1.1k
    main(): 1x 0.13391613960266s
index: 1x 0.13326787948608s
t_/pages/daily-top-views: 1x 0.13162398338318s
t_/blocks/list: 1x 0.12714099884033s
router_page: 1x 0.001345157623291s
t_/common/header: 1x 0.0011589527130127s
t_/common/head: 1x 0.00093388557434082s
loading-2: 1.5x 0.00075316429138184s
t_/common/footer: 1x 0.00013208389282227s
t_/content/select: 1x 5.6028366088867E-5s
----- END OF DUMP (2024-07-27 09:21:07)  -----